info@ipapa.co.id     +6221 300 66 511

Pusat Perkantoran Jadi Sektor Investasi Paling Diminati di 2016

Posted: 10 years ago - 383 View
Pusat Perkantoran Jadi Sektor Investasi Favorit 2016

Pusat Perkantoran Jadi Sektor Investasi Paling Diminati di 2016 - Central Business Districk (CBD) atau Pusat perkantoran menjadi sektor yang paling diminati oleh para investor properti di kawasan Asia-Pasifik untuk tahun 2016.

Seperti dikutip dari riset yang dilakukan Colliers International Global Researchers, Senin (4/1/2016), pusat perkantoran disebut memiliki persentase yang paling tinggi, yaitu sebesar 62%.

Selanjutnya, developments atau pengembangan sebesar 41%. Kemudian peluang LED Investments sebesar 41%. Sementara untuk sektor industrial dan logistik persentasenya sebesar 38%, mampu mengungguli sektor perhotelan dan juga residensial di mana masing-masing memiliki persentasi sebesar 28% dan 31%.

Di sektor yang lain Colliers International Global Researchers mencatat, high street retail sebesar 21%. Sementara untuk suburban offices sebesar 21%, sama dengan sektor land yang sebesar 21% juga.

Shopping center, Student Housing, Debt dan Leaseholds masing-masing sektor memiliki persentase sebesar 21%, 10%, 10% dan yang paling rendah adalah sektor Leaseholds, yaitu sebesar 3%.


Berita disadur dari laman okezone.com

Category : Business,

Related Post